skip to main |
skip to sidebar
22.19
Daniel
CALIFORNIA - Firma In-Stat meramalkan bahwa sekira 80 juta perangkat dengan Universal Serial Bus (USB) SuperSpeed (3.0) akan dikapalkan pada tahun 2011.
"Ponsel mobile merupakan kunci penting bagi USB secara keseluruhan, dan akan memainkan peran penting dalam pengadopsian USB SuperSpeed. Pada tahun 2010, USB terpasang pada lebih dari 1,2 miliar ponsel, yang mana didominasi oleh USB berkecepatan tinggi," ujar Brian O' Rourke, seorang peneliti di In-Stat.
"Sebagai tambahan, jumlah port USB di ponsel meningkat melebihi 100 juta unit. Meski ponsel dengan USB SuperSpeed tidak akan meluncur ke pasar hingga akhir 2013, namun konektor USB SuperSpeed yang terpasang di dalamnya akan menggantikan port USB yang ada di ponsel umumnya saat ini," jelasnya.
Seperti yang dikutip dari Xbit Labs, Senin (20/6/2011), In-Stat meramalkan bakal ada sekira 80 juta perangkat dengan USB SuperSpeed yang dikapalkan pada tahun 2011. Sebelumnya pada tahun 2010 ada sekira 3,5 miliar perangkat dengan port USB yang sudah dikapalkan.
Saat ini USB 2.0 masih merupakan port USB yang terpopuler, dihitung dari tiga perempat perangkat dengan port USB yang dikapalkan pada tahun 2010.
Menurut In-Stat, konsumen masih banyak menggunakan USB 2.0 untuk kamera digital, televisi digital, setup box, dan lain-lain.
0 komentar:
Posting Komentar